Informasimu - Resep Kue Kering Lidah Kucing Spesial, halo sista dan bunda, ini ada resep yang mungkin bisa dicoba, itung-itung mempersiapkan lebaran khan beberapa minggu lagi, simak baik-baik ya.
Resep Kue Kering Lidah Kucing Spesial:
Bahan
250 gram margarin
150 gram gula halus
1/2 sendok teh vanili bubuk
250 gram tepung terigu
5 putih telur kocok hingga kaku
Cara membuat Kue Kering Lidah Kucing Spesial:
- Panaskah oven dengan temperatur 160 derajat celcius dan loyang pipih atau loyang khusus lidah kucing, olesi dengan margarin, sisihkan
- Kocok margarin bersama gula halus hingga lembut, masukkan vanili bubuk dan tepung terigu, aduk rata.
- Campur adonan dengan putih telur yang telah dikocok kaku, aduk rata.
- Masukkan adonan ke dalam plastik segi tiga, potong ujungnya sedikit dan semprotkan kue ke loyang, panggang selama 15 menit hingga kecokelatan dan matang, angkat.
- Dinginkan dan simpan dalam stoples kedap udara.
Sangat mudah kawan sista, yuks praktek sekalian biar mahir, eiiitt buat yang puasa jangan dicoba banyak2 ya, nanti bisa batal,hehehe. Oke sekian dulu postingan admin tentang Resep Kue Kering Lidah Kucing Spesial, semoga bermanfaat dan terimakasih.